Saya selalu bertekad, Natal dan tahun baru kali ini harus sedikit
istimewa dengan mengirimkan kartu ucapan dan tidak hanya dengan e-card
apalagi “hanya” email. Natal dan Tahun baru seperti tiba-tiba sudah
datang kembali dan persis seperti tahun-tahun sebelumnya, kartu belum
sempat dibeli, apalagi dikirim. Nampaknya saya harus mengulang tradisi
yang usang, mengirimkan ucapan selamat natal dan tahun baru dengan
email.
Biarpun hanya lewat email, percayalah ini ditulis dengan kesungguhan,
meski memang jujur saja belum terbayang kepada siapa ucapan ini akan
dikirim ketika ia dituliskan. Setidaknya, saya dengan serius
memikirkan alamat email yang akan dikirimi sebelum harus menekan
tombol “send”. Ada wajah yang terbayang akan senang menerima email
ini. Semoga ini juga masih dianggap kepedulian yang tulus.
Teknologi informasi dan Komunikasi memang telah mengubah kehidupan
kita dan bahkan mengubah cara kita bersahabat. Kartu ucapan berganti
sms, paket natal berganti email dan sinterklas bertualang lewat film
pendek yang disebar melalui rapidshare. Semoga perubahan ini tidak
mengurangi makna dan kemudahan ini tidak membuat kita malas bertegur
sapa.
Selamat natal dan tahun baru,
salam cinta
Andi