GPS System to be Disabled During Threat


[translated from http://smh.com.au/articles/2004/12/16/1102787185411.html%5D

Gedung Putih mengatakan bahwa Presiden George W Bush telah memerintahkan rencana untuk menonaktifkan jaringan GPS Amerika untuk sementara selama krisis nasional. Ini dilakukan untuk menghindari penggunaan teknologi navigasi tersebut oleh pihak teroris.

Penonaktifan jaringan di dalam Amerika sendiri akan dilakukan jika terjadi situasi yang benar-benar memaksa, kata seorang administrasi Bush yang berbicara kepada beberapa orang wartawan pada hari Rabu di Gedung Putih tanpa mau disebutkan namanya.

GPS sangat vital artinya bagi kepentingan penerbangan komesial dan pelayaran laut.

Presiden juga menginstruksikan Departmen Pertahanan agar mengembangkan sebuah mekanisme untuk menonaktifkan akses musuh terhadap satelit navigasi Amerika (dan sistem navigas lain yang dikembangkan pihak lain) di kawasan tertentu.

Uni Eropa sedang mengembangkan program senilai $US 4.8 Milyar yang disebut Galileo.

Penggunaan GPS oleh militer saat ini terlihat meningkat terutama untuk memindahkan pasukan dalam wilayah yang luas, menghindari bomb dan misil.

Gedung Putih menegaskan, penonaktivan atau jamming terhadap satelit GPS yang diminta oleh pemerintah ini akan dilakukan untuk membatasi gangguan terhadap navigasi dan sistem terkait di luat area yang dipengaruhi.

“Ini bukanlah sesuatu yang mudah dilakukan,” kata James A Lewis, direktur kebijakan teknologi Centre for Strategic and International Studies yang berlokasi di Washington. “Ini jelas adalah masalah besar. Anda harus menghargai mereka karena telah bersikap terbuka dengan rencana yang akan dilakukan.”

Presiden Bill Clinton menghentikan pemberlakuan “selective availability” (SA) pada bulan Mei 2000. SA adalah suatu mekanisme untuk menurunkan akurasi navigasi sipil secara sengaja. Gedung putih mengatakan bahwa kebijakan ini tidak akan mengembalikan SA, namun, kata presiden, bisa menonaktifkan sebagian dari keseluruhan jaringan untuk alasan keamanan nasional.

Perintah yang ditujukan kepada Defence Department dan Homeland Security Department adalah bagian dari kebijakan antariksa yang ditandatangai Bush bulan ini. Ini menegaskan jaringan GPS sebagai infrastruktur penting bagi pemerintah Amerika. Sebagian dari kebijakan baru tersebut masih belum diumumkan sementra sebagian lain diumumkan hari Rabu.

Gedung Putih mengatakan kebijakan tersebut ditujukan untuk meningkatkan stabilitas dan performa sistem navigasi Amerika, yang seperti dijanjikan Bush akan tetap diberikan dengan Cuma-Cuma kepda masyarakat umum.

Konstelasi jaringan GPS Amerika terdiri lebih dari dua dozen satelit dan berfungsi sebagai beacons (pemancar signal) yang mengirimkan signal radio dengan lokasi tertentu dan dikenali oleh alat (receiver) yang populer digunakan oleh sueveyor, pengendara motor, penjelajah alam, pilot dan pelaut.

Bush juga mengatakan pemerintah akan membuat signal jaringan lebih resistan terhadap jamming yang bersifat sengaja ataupun tidak.

Unknown's avatar

Author: Andi Arsana

I am a lecturer and a full-time student of the universe

One thought on “GPS System to be Disabled During Threat”

Leave a reply to GPS Systems Cancel reply